Berapa Kapasitas Baterai iPhone SE 2020 Generasi ke-2 Asli?

berapa kapasitas baterai iphone se 2020

Serta berapa lama cas iPhone SE 2020? Pengguna dibuat bingung dengan peluncuran iPhone SE 2 (2020) sebab saat acara launching, Apple tidak menyebutkan berapa kapasitas asli baterai Smartphone daur ulang tersebut. Lantas sejumlah Tech Reviewer berbagai belahan dunia mengulik semuanya.

Apple cuma menyebutkan kalau iPhone SE 2020 jika didiamkan (Standby) bakal tahan sampai 15 jam. Sementara untuk Screen on Time iPhone SE 2020 mendapatkan total waktu 4-5 jam untuk pemakaian kasual tanpa gaming seperti media sosial, browsing, dan streaming musik/video.

Situs resmi Apple juga dalam spesifikasi pengganti iPhone 8 series tersebut sama sekali tak mencantumkan kapasitas mAh batre iPhone SE 2020. Namun semuanya sudah terungkap ketika salah seorang Techtuber India membongkarnya.

iPhone SE 2020 memiliki kapasitas baterai 1950 mAh dengan total SoT (Screen-on-Time) berkisar 5 jam maksimum disertai pengisian daya cepat 18W yang dijual terpisah.

Berapa lama waktu charging? Kalau pakai charger bawaan yang hanya 5W (Lima Watt) kemungkinan memakan waktu 2-3 jam dari 10%, ini tentu sebuah kemunduran teknologi bagi produk Apple baik dari segi desain hingga spesifikasi. Saya sarankan pakai casan pihak ketiga merk lain seperti Aukey atau XCentz.

Baca juga: Review XCentz 45W Charger Indonesia Sesuai Pengalaman.

Beberapa reviewer menilai buruk iPhone SE 2020 sebagai salah satu produk gagal yang dirilis Apple sepanjang sejarah, mengalahkan iPhone 5c.

"Saya tidak habis pikir, awalnya mengira desain iPhone 5c menjadi produk gagal Apple terakhir. Kalau boleh jujur, desain iPhone SE versi pertama lebih bagus dan elegan, bahkan itu rilisan enam tahun silam." ucap YouTuber Inggris.

Selain itu, khusus spek sayangnya Apple tidak memberikan sensor NFC pada iPhone SE 2020. Ya, perangkat ini tidak didukung Near Field Communication yang mana sekarang mulai jadi fitur penting bagi sebagian orang.

"Bingung nggak ada NFC, ini benar-benar jauh di bawah ekspektasi gue, dari desain dan spesifikasi seperti Infinix Hot 9. Setidaknya Infinix lebih bagus dengan 128GB ROM."

Terakhir apakah iPhone SE 2020 layak beli? Tergantung, jika Anda tidak terlalu mementingkan daya tahan baterai, gaming dan NFC, maka Smartphone ini cocok dibeli. Kemungkinan harga di tanah air ketika masuk Indonesia dan garansi resmi iBox bakal berbeda.

Sebaliknya buat yang suka main game dan cenderung lebih sering di luar ruangan, Anda harus menyiapkan powerbank. Karena baterai iPhone SE 2020 sangat boros, cepat panas (Overheat) dan mudah habis apabila dipakai untuk main video game.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel