Apa Itu Draft Member dalam AKB48 Group?

Draft Member AKB48 Team SH

Pengertian Arti Member Draft di AKB48 Group dan makna dari istilah tersebut. Dalam dunia 48 Family pastinya sobat sudah tidak asing dengan kalimat "Draft Member", ini sering terjadi ketika seorang anggota dipromosikan atau lulus biasanya muncul kata-kata tersebut.

Awalnya Draft Team Member itu cuma digunakan oleh AKB48 dan sister group di Jepang saja. Belum ada grup saudari luar negeri mereka yang menggunakan konsep ini. Tapi AKB48 Team SH Shanghai menjadi yang pertama. 

Mendahului JKT48 yang terbentuk pada 2011, kini Team SH mengumumkan Draft member Kenkyuusei generasi pertama. Membuat mereka jadi overseas sister group AKB48 perdana yang memilikinya, manajemen juga langsung umumkan nama-nama anggotanya. 

Draft Member AKB48 Kenkyuusei adalah anggota dari sebuah grup yang terpilih berdasarkan pilihan kapten Team secara keseluruhan dalam suatu idol group di 48G pertama kali dibuka pada AKB48 Group Draft Kaigi 2013 silam. 

Audisi yang digelar konsepnya berbeda dengan perekrutan member seperti biasanya. Dimana kontestan dalam audisinya bakal dipilih langsung oleh Team Captain untuk masuk ke tim spesifik. 

Semua Draft Kenkyuusei Member biasanya bakal tampil hanya untuk tim yang mereka wakili saja dan yang memilih mereka pada saat audisi serta akan dipisahkan dari posisi Kenkyuusei (Trainee). 

Awalnya saat sistem ini dibuat, semua member yang diangkut dari Draft Team Kenkyuusei bisa jadi anggota reguler tim inti. Namun diubah pada 2015 yang mengharuskan member Draft hanya dapat tampil untuk tim yang memilihnya. 

Pada saat proses rekrutan berlangsung, semua calon kandidat tidak dapat memilih mau masuk tim mana. Karena mereka hanya bisa bergabung ketika kapten tim memilihnya buat gabung. 

Contoh: Ada peserta bernama Zara, dia maunya masuk Team K tapi ternyata kapten tim A menunjuk Zara buat bergabung, maka Zara terpaksa harus jadi Draft Member buat Team A. Tapi Zara akan diberikan opsi untuk menolak atau menerima penawaran tersebut. 

Dalam kasus apabila Zara dipilih oleh dua atau lebih kapten sekaligus, maka akan dilakukan undian untuk menentukan di tim mana Zara bergabung. Tujuan utama adanya Draft Member Kenkyuusei ini sejatinya untuk memberikan kesempatan sebuah tim mencari talenta yang kurang dari tim saat ini. 

Kami ucapkan selamat kepada Team SH (Shanghai) karena telah menjadi sister group AKB48 luar negeri pertama yang menggunakan konsep Draft Member Kenkyuusei, belum tahu apakah ke depannya grup lain bakal ikutan juga. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel