IZ*ONE dan X1 yang tak bersalah di kasus Mnet

IZ*ONE dan X1 yang tak bersalah di kasus Mnet

Lagi heboh ya sekarang polisi menyelidiki petinggi Mnet Ahn Joon Young karena dugaan manipulasi voting buat acara survival kayak Produce 48 dan Produce X 101.

Ahn Joon Young mengaku blakblakan ke polisi kalo dia dan pihaknya emang udah nentuin siapa yang bakal debut di grup baru, jauh hari sudah ditentuin.

Produce 48 menghasilkan girlgroup IZ*ONE, dan Produce X 101 hasilkan boyband X1. Sebenarnya secara logika, IZONE dan X1 ya nggak salah sih, apalagi nyalahin member.

Para member ini kan taunya cuma sekadar latihan gitulah, manggung juga buat konser, hibur semua orang dan WIZ*ONE. Soal apa yang terjadi di balik layar pas proses acara Produce berlangsung pasti mereka nggak tau apa-apa.

Tapi dengan adanya skandal manipulasi yang dilakukan Mnet jelas dong berdampak buruk pada IZ*ONE dan X1, baik dari segi reputasi, mental dan psikologis.

Gue yakin member kedua grup itu pada shock, speechless, merasa bersalah dan rasa ga percaya itu timbul. Hal yang normal sebenarnya, meski kesalahan bukan dilakukan oleh mereka.

Kita tau gimana attitude orang Korea Selatan dan Jepang, contohnya politisi kalau udah merasa gagal, tidak beres, dan merasa bersalah, mereka bakal mengundurkan diri. Karena mereka masih punya urat malu dan tata krama turun temurun.

Gue cuma berharap hal serupa nggak kejadian di IZ*ONE atau X1, karena di posisi ini member cuma jadi korban.

Logika sederhananya, IZONE dan X1 merupakan anak hasil di luar pernikahan. Kalo di negara tertentu mungkin wajar dan normal, tapi kalau di Indonesia itu udah jadi bahan bulan-bulanan meski pun anak itu tidak bersalah.

Untungnya IZONE dan X1 punya basis fans yang solid, sejak skandal itu nyebar ke media massa, mereka bikin project hashtag dukungan di medsos sampai trending dimana-mana.

Mereka cuma berharap para member tidak larut dalam kekecewaan atau down, dan mengharapkan member pada tau kalau mereka masih dapat dukungan fansnya.

Tapi demi menghindari kejadian di luar perkiraan sembari nunggu hasil investigasi lebih lanjut oleh polisi, segala aktivitas IZ*ONE dibatalkan dulu ya guys, termasuk comeback show album BLOOM*IZ, perform di Mnet, jadwal tampil di NHK Kouhaku Uta Gassen juga belum jelas katanya ditunda.

Terus premier film IZ*ONE Eyes On Me The Movie juga sama guys tertunda, termasuk pemutaran filmnya, padahal CGV udah rencana mau nayangin di Indonesia.

Untungnya nggak ada rencana bubar, tapi kalau pun IZ*ONE dan X1 Bubar ya bukan masalah besar sih. Mereka bisa debut dengan nama baru dan lebih bersih, lepaskan diri dari Mnet, secara mereka udah punya modal popularitas tinggi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel